Gempita Gebyar Undian Berhadiah 2017

 

 

Banyumas (22/4) - PD BPR BKK Purwokerto menyelenggarakan Gebyar Undian Berhadiah yang rutin diadakan setiap tahunnya. Sebagai bentuk apresiasi terhadap nasabah yang telah menjadi nasabah setia PD BPR BKK Purwokerto. Acara Gebyar Undian Berhadiah tahun ini makin meriah karena berbagai hadiah menarik dipersembahkan untuk para nasabah.

 

Bertempat di Garden Hall & Resto, acara ini dihadiri oleh Bapak Bupati Ir. Achmad Husein dan Bapak Wakil Bupati Dr. Budhi Setiawan, Bapak Ketua DPRD Kab. Banyumas, Bapak Sekda  Kab. Banyumas, Perwakilan Kepala OJK Wilayah Banyumas, Bapak Kepala Biro Perekonomian Setda Prov. Jawa Tengah, dan Anggota Komisi C DPRD. Serta segenap Direksi dan Pejabat Eksekutif PD BPR BKK Purwokerto.

 

Gebyar Undian Berhadiah 2017 dibuka oleh Bapak Bupati Ir. Achmad Husein dan dilanjutkan pengundian Hadiah tamApan berupa Dana Bantuan Umroh. Bapak Bupati menyampaikan bahwa, “PD BPR BKK Purwokerto dari tahun ke tahun sudah banyak mengalami perkembangan yang signifikan. Dan beliau berharap Dana Bantuan Umroh ini memberikan manfaat untuk penerimanya”. Dana Bantuan Umroh tersebut merupakan Hadiah Utama untuk nasabah tamApan. Hadiah Utama Tamades dan Deposito berupa 1 (Satu) buah Mobil Daihatsu SIGRA yang diundi oleh Bapak Wakil Bupati Banyumas. Tidak hanya itu, hadiah Gebyar Undian kali ini berupa 25 Lemari Es, 25 TV LED 24 inch, 7 Sepeda Motor untuk Nasabah Simpanan dan 3 Sepeda Motor untuk Nasabah Kredit.

 

Pada acara Gebyar Undian tahun lalu telah diluncurkan produk simpanan berupa Tabungan TAPERA yang saat ini sudah mendapatkan penghargaan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai Lembaga Jasa Keuangan Pendukung Program Inklusi Keuangan dan TPAKD Kabupaten Banyumas. Adapula produk Kredit Mikro BKK sebagai produk yang berkembang sangat baik, sampai Maret 2017 mencatat 9.723 nasabah dengan plafon sebesar 117 milyar.

 

Pada Kesempatan ini juga diluncurkan produk “Kredit Mikro Satria” (KMS), yaitu kredit untuk melayani masyarakat dengan plafon yang kecil mulai dari Rp 100.000,- (seratus ribu rupiah) sampai dengan Rp 3.000.000,- (tiga juta rupiah) dengan bunga 9% tanpa agunan.